Depok – (8/2) SMAN 1 Depok mengadakan rangkaian acara dalam rangka memperingati ulang tahunnya yang ke-37. Salah satunya yaitu seminar kepenulisan. Mereka mengundang salah satu penulis novel yang sangat terkenal di Indonesia, yaitu Darwis Tere Liye.
Dalam seminar itu, Tere Liye mengemukakan bahwa menulis itu penting. Dengan menulis, secara tidak langsung kita sudah memberikan manfaat pada orang lain. Ibarat sebatang pohon kelapa, walaupun ia tidak bisa berpindah tempat namun buahnya bisa terbawa arus hingga ke negeri seberang.
Seminar yang berlangsung selama satu setengah jam ini diharapkan dapat membuka pikiran dan wawasan para calon penulis muda yang hadir. Ketika panitia menyerahkan plakat pada Tere Liye, dengan santainya dia berkata,”Cuma dia yang boleh foto sama saya. Kalo kalian mau ya harus ngasih plakat dulu…” ungkapnya iseng diiringi tawa peserta seminar.
Chika Chairina (Magang)
Tambahkan Komentar