Akses form gagal saat mengisi EPBM online |
Evaluasi Proses Belajar Mengajar (EPBM) mulai tahun ajaran ini dilakukan secara online, hal tersebut dijelaskan dalam lembar pengumuman yang dikeluarkan oleh Kantor Manajemen Mutu IPB. EPBM sendiri sudah bukan merupakan hal baru lagi bagi mahasiswa IPB. EPBM merupakan salah satu upaya dalam peningkatan mutu kegiatan pembelajaran di IPB. Dalam pelaksanaan EPBM mahasiswa diberikan haknya untuk melakukan penilaian terhadap dosen dalam Proses Belajar Mengajar (PBM) selama perkuliahan maupun praktikum.
Lembar pengumuman mengenai pelaksanaan EPBM tersebut juga memuat beberapa informasi penting mengenai waktu pelaksanaan dan aturan pengisian. Tertera pengisian EPBM oleh mahasiswa sendiri baru akan di buka pada tanggal 4 Januari mendatang dan berakhir pada tanggal 15 Januari 2013. Namun pada saat berita ini diturunkan (31/12/2012) alamat epbm.ipb.ac.id sudah bisa diakses untuk pengisian formulir EPBM lebih cepat dari jadwal yang tertera di lembar pengumuman. Akan tetapi masih ada formulir EPBM dari beberapa mata kuliah yang masih belum bisa diakses. Diharapkan pada saat tanggal 4 Januari mendatang pengisian EPBM Online sudah berjalan dengan normal karena pengisian EPBM online memiliki korelasi langsung dengan pengisian KRS online.
Fadhli Sofyan dan David Pratama
Tambahkan Komentar