Pantai Siung terletak di Gunung Kidul, Kecamatan Tepus, berjarak 100 km dari kota Yogyakarta. Pantai ini menampakkan keeksotisannya di antara perpaduan birunya air laut, hijaunya pepohonan dan tebing karang-karang tinggi. Dibalik keeksotisan pemandangan alamnya, Pantai Siung menjadi surga tersembunyi bagi para pemanjat tebing. Pada tahun 2005, pemerintah daerah setempat menetapkan Pantai Siung sebagai destinasi wisata panjat tebing di Yogyakarta.










Tempat wisata Pantai Siung ini sangat direkomendasikan bagi anda yang mencintai wisata alam, karena tempat ini akan memanjakan anda dengan pemandangan yang indah dan unik di setiap sudutnya. Ingin panjat tebing? Ya, tempat ini sangat cocok untuk anda yang menyukai salah satu olahraga ekstrim ini. Saat anda sudah menginjakkan kaki di sini, maka anda akan sadar betapa kayanya Indonesia dengan alam yang luar biasa indah.
HERLINDA YENTI
Tambahkan Komentar