Koran Kampus siap menyambut generasi baru Institut Pertanian Bogor. Menjawab tantangan pers mahasiswa di era sekarang, kami menyajikan bermacam liputan seputar kampus, pertanian, dan ragam lainnya. Tidak sekadar bernilai informasi, kami berupaya menyajikan inspirasi pada generasi muda dalam pergerakannya mengimbangi perkembangan sains dan teknologi dunia yang begitu pesat.
Koran edisi khusus mahasiswa baru kembali kami persembahkan bagi generasi Adhikarya 53. Membahas sederet isu yang beredar, mulai dari polemik perubahan sistem Uang Kuliah Tunggal (UKT) mahasiswa baru. Hal ini mendorong himpunan alumni untuk ikut turun menyelesaikan masalah utama sistem pendidikan di Indonesia selama ini. Selain itu, laporan utama tentang uang kuliah tunggal, rubrik fakultas akan sedikit berbeda. Dalam rubrik ini kami mencoba mengumpulkan data tokoh-tokoh dosen IPB yang berperan besar dalam perkembangan sains dan teknologi di nusantara. Sumbangsih ilmunya kami rangkum dalam rubrik fakultas. Rubrik kampus akan memperkenalkan fasilitas kebun percobaan IPB sebagai kampus pertanian. Kemudian rubrik diploma akan membantu memetakan informasi sebaran kampus IPB di luar daerah Bogor, Jawa Barat.
IPB yang dinobatkan sebagai tuan rumah PIMNAS ke-29 Bogor akan mengisi liputan dalam rubrik mahasiswa. Sejumlah judul Program Kreatiftas Mahasiswa yang berhasil meraih gelar bergengsi di dalamnya sudah kami rangkumkan unyiuk seluruh pembaca. Sains dan teknologi sebagai tuntutan kaum akademis kami sajikan dalam rubrik Sains dan Teknologi yang memuat lima tokoh berpengaruh di dunia dari Indonesia. Semuanya dikemas dalam satu sajian khusus Koran Mahasiswa Baru 53.
Tentang Cover:
Muncul dari gerakan demonstrasi mahasiswa kini tiba di era reformasi. Kami dituntut membawa pulang sederet prestasi, sekali- pun dengan biaya setinggi langit. Sains dan teknologi jadi fokus pergolakan kami se- bagai kaum akademisi. Jika bukan kami, siapa lagi yang membangunn negeri dari sektor diplomasi?
Semoga informasi yang kami sampaikan dapat dinikmati dan selalu menginspirasi pembaca setia koran kampus. Selamat membaca.
Salam pers mahasiswa!
Tasya Chotimah (Penanggung Jawab Tabloid Mahasiswa Baru 53)
Ichwanul AM (Pemimpin Redaksi Koran Kampus IPB)
Tambahkan Komentar