[Media Partner] Fateta Career Day : Agricultural Bachelor in AEC

Minggu (20/9), Badan Eksekutif Mahasiswa Fakultas Teknologi Pertanian menggelar kegiatan Fateta Career Day dengan tema ” Agricultural Bachelor in AEC 2015″ yang bertempat di gedung GKA. Acara yang berlangsung dari pagi hingga sore hari ini terdiri dari beberapa rangkaian, yaitu seminar, talkshow, dan pelatihan membuat CV serta pelatihan tentang wawancara. Menurut penuturan ketua pelaksana, Sutan Muhammad, acara ini diadakan untuk mempersiapkan mahasiswa selepas lulus nanti. “Kegiatan ini untuk menginvolve skill atau karakter mahasiswa supaya siap menghadapi MEA 2015”.

Sesi seminar yang dibawakan oleh Bapak Suseno Hadi Purnomo (Managing director, Food Review Indonesia) berjudul ” How AEC will drive our conpetences “, menjelaskan MEA secara garis besar dan persiapan apa yang harus dilakukan.

“Tips untuk menghadapi MEA, yaitu miliki Core compentences, Attitude, dan Focus“, tutur beliau.

Sesi selanjutnya yaitu Talkshow dengan tema ” Mau kemana kita setelah lulus nanti?” Yang menghadirkan Direktur PT. Agrihaalba sekaligus Indonesia Advertising Council, Bambang Sumaryanto,perwakilan Lembaga Pengelola Dana Pendidikan, Azman Muammar, dan Owner Brownco, Sigit Susilo. Pemateri yang dihadirkan mewakili beberapa sektor yang biasa dijadikan pilihan oleh mahasiswa setelah lulus nanti untuk berkarir, yaitu di bidang eksekutif, melanjutkan studi, atau entrepreneur.

Materi yang disampaikan oleh bapak Bambang yaitu tentang membangun visi ke depan sehingga tidak berputar-putar di satu tempat, dengan membangun goal, action, dan focus terhadap hal yang dilakukannya. LPDP sebagai lembaga pemerintah yang menyediakan beasiswa bagi lulusan sarjana maupun magister untuk melanjutkan studi di dalam negeri maupun luar negeri ini disampaikan oleh informasi mengenai profil LPDP, pendaftaran, dan fasilitas yang diberikan. Kemudian bagi mahasiswa yang ingin terjun di dunia kewirausahaan diberi gambaran bagaimana melakukan usaha oleh Owner Brownco Sigit Susilo.

“Pendidikan itu investasi, temukan passion dan kemudian bekerja keras”

Sesi terakhir yaitu pelatihan pembuatan CV (Curriculum Vitae) dan wawancara yang diisi oleh Bapak Ahadiyat selaku manajer pengembangan program dan SDM RK PPSDMS. Dalam pelatihan ini peserta yang membawa contoh CV buatannya kemudian dibahas kekurangan yang ada kemudian diperbaiki. Pelatihan wawancara salah satunya menjelaskan tips dan trik menghadapi wawancara ketika mencari pekerjaan.

Muhammad Asad

Redaksi Koran Kampus

Lembaga Pers Mahasiswa
Institut Pertanian Bogor

Tambahkan Komentar

This site uses Akismet to reduce spam. Learn how your comment data is processed.