
Ilmuwan dari Neumayer Station III berhasil menumbuhkan sayuran tanpa tanah dan sinar matahari di Antartika dalam suhu minus 20 deracat celcius. Para ilmuwan berhasil memanen 3.6 kilogram selada, 18 timun, dan 70 lobak. Penelitian ini dilakukan dalam upaya membuat kita lebih dekat dengan pertanian di luar planet Bumi.
Teknik yang dilakukan untuk menumbuhkan tanaman adalah dengan menggunakan teknik hidroponik. Tanaman ditumbuhkan tanpa pupuk, sinar matahari, pestisida, menggunakan siklus air reusable, dan sistem nutrisi. Teknik ini juga memaksimalkan lampu LED dan secara hati-hati memantau karbondioksida dalam ruangan.
Penanaman tersebut bukan tanpa masalah. “Ada masalah tak terduga yang kami hadapi, seperti kegagalan sistem dan badai terkuat. Namun hal tersebut dapat kami atasi”,ujar Paul Zabel, salah satu insinyur yang terlibat dalam penelitian tersebut.
Penelitian ini bukan pertama kali dilakukan, astronout di ISS pada tahun 2015 juga berhasil menumbuhkan sayuran. Perbedaan dengan proyek yang dilakukan sekarang adalah produksi varian yang lebih luas, seperti lobak, selada, tomat, timun, dan rempah-rempah.
The German Aerospace Centre selaku kordinator proyek mengatakan bahwa ilmuwan berencana untuk memanen 4-5 kilogram sayuran dalam seminggu.
Karina Rahmi M
Ed : Efi S.
Sumber : nationalgeographic.co.id
Tambahkan Komentar